TANJUNG PINANG | EXPOSSIDIK.COM - Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Pemko Tanjungpinang mendistribusikan bantuan paket sembako berisi beras dan gula yang berasal dari hibah Bea dan Cukai.
Paket tersebut dibagikan kepada masyarakat Kampung Melayu dan Sei Ladi, Kecamatan Tanjungpinang Kota (4/11) berupa 5 kg beras dan 2 kg gula sebanyak 467 paket yang dibagikan langsung oleh Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah.
Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah dalam kesempatan itu mengatakan bahwa bantuan gula dan beras merupakan suatu bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakatnya.
"Mudah-mudahan bantuan ini dapat bermanfaat bagi kehidupan keluarga bapak dan ibu," ucap Lis.
Dia juga berkata kepada warga, jika nanti masih ada yang belum mendapat bagian gula dan beras hibah dari Bea dan Cukai diminta untuk melapor kepada RT/RW atau Lurah agar bisa diakomodir.
Saat pembagian, Walikota didampingi Sekretaris Daerah Kota Tanjungpinang Riono, Asisten Kesejahteraan dan Kemasyarakatan Ahadi, Kepala Dinsosnaker H. Surjadi, Kepala Dinas Kesehatan Rustam, Ketua Tim Pengerak PKK Yuniarni Pustoko Weni dan Ketua GOW Juariah Syahrul.
[sal/red]